Pengertian Anak Berkebutuhan Khusus dan Jenisnya
Terdapat ragam jenis-jenis anak berkebutuhan khusus yang patut Anda ketahui. Kebutuhan khusus adalah istilah umum untuk beragam diagnosis, dari yang cepat sembuh hingga yang akan menjadi tantangan hidup dan yang relatif ringan hingga yang berat. Anak berkebutuhan khusus mungkin akan mengalami keterlambatan perkembangan, kondisi medis, kondisi kejiwaan , dan/atau kondisi bawaan yang menyertainya. Kebutuhan khusus tersebut memerlukan akomodasi agar anak dapat mengembangkan potensinya secara maksimal. Anak berkebutuhan khusus adalah sebutan yang biasa digunakan untuk membantu para orang tua memperoleh layanan yang dibutuhkan, menetapkan tujuan yang tepat, dan memperoleh pemahaman tentang kondisi anak mereka serta tekanan-tekanan yang mungkin dihadapi keluarga. Pengertian Anak Berkebutuhan Khusus Anak berkebutuhan khusus didefinisikan sebagai anak yang mengalami keterbatasan atau keluarbiasaan, baik fisik, mental-intelektual, sosial, maupun emosional, yang berpengaruh secar